Selasa, 4 Agustus 2015, Direktur Utama PPK Kemayoran, Tabrie melantik Kepala Divisi dan Kepala Seksi di lingkungan PPK Kemayoran, yang terdiri dari 4 (empat) orang pejabat mengalami rotasi, dan penetapan/pengangkatan 12 Kepala Seksi di Lingkungan PPK Kemayoran.
Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan yang dilaksanakan di Ruang Auditorium PPK Kemayoran tersebut di hadiri oleh,para Direksi, staf khusus dan Para Kepala Divisi di Lingkungan PPK Kemayoran.
Dalam kesempatan tersebut, Direktur Utama PPK Kemayoran menyampaikan bahwa Pelantikan pejabat struktural pada hari ini bertujuan untuk memberikan penyegaran kepada para pegawai dengan tujuan utama untuk memperkuat dan membangun soliditas di lingkungan PPK Kemayoran. Diharapkan seluruh pegawai dapat bekerja maksimal, dihadapkan pada tantangan tugas kedepan yang semakin kompleks dengan hambatan dan tantangan nyata yang harus kita selesaikan dengan keberanian, kehati-hatian, ketaatan aturan dan kebersamaan.
“Jabatan adalah bagian dari sejarah kehidupan setiap orang, yang di atur oleh Tuhan. Jangan pernah meminta jabatan yang kamu anggap baik, karena sebenarnya hanyalah semu dan permainan dunia saja. Bila kamu minta jabatan, dan dikabulkan maka tugasmu akan di beratkan namun bila jabatan itu diberi, maka itu adalah amanah dan tugasmu akan diringankan. Dimanapun bertugas, kamu akan laksanakan dengan memberikan yang terbaik dan itulah kenikmatan hidupmu yang akan kamu kenang di hari nanti “ Pesan Direktur Utama PPK Kemayoran di akhir sambutannya
Akhirnya kepada para pejabat yang baru dilantik diucapkan selamat bertugas dan melaksanakan amanah tersebut sebaik-baiknya. Semoga sukses.