Menyambut hari raya umat muslim Idul Fitri 1442 H, Pusat Pengelolaan Komplek Kemayoran (PPK Kemayoran) menyerahkan bingkisan lebaran kepada 170 anggota Tim Swakelola Kebersihan dan Tata Hijau hari ini, Senin (10/05).
Penyerahan bingkisan dilakukan secara simbolis oleh Direktur Perencanaan dan Pembangunan PPK Kemayoran Riski Renando serta didampingi oleh Popy Ramadani dari Bank BNI yang turut mendukung kegiatan penyerahan bingkisan tersebut.
Memberikan sambutan dalam acara yang dilaksanakan di lapangan tenis PPK Kemayoran, Riski menyampaikan ucapan terimakasihnya kepada Tim Swakelola dan Tata Hijau yang selama ini bertanggungjawab dalam menjaga kebersihan dan menata lingkungan kawasan Kemayoran.
“bingkisan ini adalah wujud terimakasih kami kepada seluruh tim swakelola atas kerjasama yang baik dalam mengelola kebersihan dan penataan kawasan” jelas Riski.
Ia juga menambahkan bahwa bingkisan lebaran yang diberikan merupakan ungkapan kepedulian PPK Kemayoran kepada seluruh tim swakelola khususnya ditengah masa sulit pandemi saat ini.
Sementara itu, Popy Ramadani menjelaskan bahwa tahun ini merupakan kali kedua BNI turut mendukung kegiatan penyerahan bingkisan kepada tim swakelola kebersihan PPK Kemayoran.
“Ini adalah kedua kalinya kami turut mendukung kegiatan penyerahan bingkisan PPK Kemayoran dalam menyambut hari lebaran, semoga dapat memberikan manfaat dan berkah bagi semuanya” Ungkap Popy.
Sebelumnya, bentuk kepedulian PPK Kemayoran kepada seluruh Tim Swakelola kebersihan dan tata hijau juga telah dilakukan dengan memberikan fasilitas vaksin covid gratis.
PPK Kemayoran berharap agar dibulan Ramadan dan menyambut hari raya ini, seluruh amal dan ibadah tim swakelola, direksi serta karyawan diterima oleh Allah SWT dan juga selalu diberkahi kesehatan ditengah masa COVID – 19.