Setelah 5 hari melaksanakan vaksinasi COVID-19 tahap 1, PPK Kemayoran merampungkan program pemerintah tersebut hari ini, Rabu (10/3). Sejak Senin, 1 Maret 2021, sebanyak 461 orang karyawan PPK Kemayoran telah menerima vaksin COVID-19. Penerima vaksin COVID-19 di lingkungan PPK Kemayoran terdiri dari karyawan PPK Kemayoran, tim swakelola kebersihan, tim swakelola pengamanan, Pengelola Golf Kemayoran, dan Pengelola Pasar Mobil Kemayoran.
Selama pelaksanaan, kegiatan vaksinasi berjalan lancar tanpa ada karyawan yang mengalami Kejadian Imunisasi Pasca Imunisasi (KIPI) yang serius. Kegiatan yang diketuai langsung oleh Direktur Keuangan dan Umum sebagai Kepala Satuan Tugas COVID-19 di PPK Kemayoran, Mohamad Subekhi, menyampaikan bahwa vaksinasi tahap 1 sudah berjalan sesuai dengan ketentuan.
“Secara umum, di tahap pertama ini (fasilitas) cukup memadai (dilihat) dari penilaian, observasi dan peninjauan dari tim Kemensetneg”, jelas Subekhi.
Lebih lanjut, Subekhi menyatakan bahwa PPK Kemayoran siap untuk menyelenggarakan vaksinasi tahap 2 di lingkungan PPK Kemayoran yang akan dimulai pada hari Senin, 15 Maret 2021. Melalui vaksinasi ini, beliau menyampaikan harapan setelah kegiatan rampung hingga tahap terakhir, yaitu tahap ke 2.
“Ke depan setelah divaksinasi kita berharap kita tetap sehat, namun tetap memperhatikan 5M protokol kesehatan. Semoga dengan ikhtiar yang kita lakukan vaksinasi tahap 1 dan 2 menjadikan kita lebih sehat,” ujar Subekhi.
Vaksinasi COVID-19 memiliki manfaat jauh lebih besar dibandingkan dengan risiko yang ditimbulkan. Tidak hanya diri sendiri, tetapi perlindungan terhadap paparan COVID-19 pun dapat menjangkau keluarga dan masyarakat sekitar. Namun, perlu diingat bahwa meskipun telah divaksinasi harus tetap disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan yang telah ditetapkan.