Endapan lumpur dan sampah di dasar kali sering diidentifikasi sebagai salah satu penyebab utama bencana banjir terutama di Jakarta. Menghindari hal tersebut, PPK Kemayoran selaku pengelola kawasan Kemayoran melakukan normalisasi atau pengerukan lumpur kali di sepanjang Jalan Merpati, Kelurahan Gunung Sahari Selatan, Senin (25/1).
Kegiatan ini dimulai pada pukul 08.00 WIB sampaiĀ selesai dan akan dilaksanakan secara berkelanjutan selama 5 hari ke depan hingga Jumat (29/1). Tujuan dari pelaksanan kegiatan tersebut, yaitu sebagai salah satu upaya untuk memelihara dan menjaga lingkungan kawasan Kemayoran serta antisipasi bencana banjir pada saat curah hujan tinggi di musim penghujan bulan Januari ini.
Untuk mendukung kelancaran kegiatan pengerukan tersebut, PPK Kemayoran bekerjasama dengan Suku Dinas Tata Air Jakarta Pusat dalam hal bantuan operasional berupa alat berat 1 unit excavator atau beko serta 20 unit truk pembawa lumpur.
Pada saat meninjau kegiatan pengerukan lumpur, Patrick, koordinator lapangan dari Suku Dinas Tata Air Jakarta Pusat, menyampaikan bahwa diharapkan upaya pencegahan banjir di musim hujan ini dapat dilakukan secara maksimal.
āKegiatan ini merupakan upaya pencegahan banjir dan antisipasi luapan air hujan untuk menormalisasi fungsi kali dengan membersihkan dan mengeruk sedimen lumpur yang mulai menumpuk" jelas Patrick, koordinator lapangan dari Suku Dinas Tata Air Jakarta Pusat.
Peningkatan kewaspadaan dan antisipasi dini diperlukan terutama untuk wilayah-wilayah yang diprediksi sering mengalami bencana banjir. Hal tersebut dapat dilakukan secara mandiri oleh masyarakat dengan cara membuang sampah pada tempatnya dan tidak menampung sampah di saluran air.