Pusat Pengelolaan Komplek Kemayoran (PPK Kemayoran) turut memeriahkan perayaan Hari Ulang Tahun PT Angkasa Pura yang ke-55 dengan mengikuti pertandingan futsal yang digelar mulai dari hari Selasa (12/02) hingga memasuki babak final Kamis (14/02).
Dilaksanakan di lapangan futsal Maestro Kemayoran, pertandingan final memperebutkan juara berlangsung sangat meriah dengan hadirnya supporter dari masing-masing tim. Dukungan dari supporter pun semakin membakar semangat diantara pemain yang sedang berlaga di lapangan.
Pada pertandingan final tersebut PPK Kemayoran bertemu dengan Forum Wartawan Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Saling salip hingga meraih skor imbang 6-6 mengantarkan kedua tim melakukan adu penalti yang kemudian dimenangkan oleh PPK Kemayoran. Sedangkan posisi juara ketiga diraih oleh Pemadam Kebakaran dan posisi keempat diduduki oleh Dana Pensiun Angkasa Pura (Dapenra).
Peringatan Hari Ulang Tahun yang sekaligus mempererat silaturahmi dengan para mitra di Kemayoran, PT Angkasa Pura tak hanya menyelenggarakan pertandingan futsal, namun juga menggelar pertandingan olahraga lainnya seperti kompetisi seni serta melakukan kegiatan sosial.
Dalam pertandingan futsal tersebut PT Angkasa Pura 1 melibatkan 17 instansi yang terletak di Kemayoran. Sebagai acara rutin tahunan yang dimulai sejak tahun 2018, pada tahun ini acara puncak akan diselenggarakan pada Rabu (20/02) di Kantor Pusat PT Angkasa Pura 1.
Ketua Panitia Hari Ulang Tahun sekaligus Corporate Communication Senior Manager PT Angkasa Pura 1, Awaluddin mengucapkan terimakasih kepada seluruh peserta yang turut andil memeriahkan ulang tahun PT Angkasa Pura 1 dan menyampaikan harapan dari terselenggaranya acara tersebut.
”Kami berterimakasih pada seluruh pihak yang turut andil dalam acara ini. Dari adanya kegiatan rutin ini, semoga kita semua dapat mempererat silaturahmi dan semoga dapat menumbuhkan semangat olahraga”, jelas Awaluddin.