Bulan Agustus adalah bulan yang sangat bersejarah bagi bangsa Indonesia terutama pada tahun 2018. Selain karena kompetisi olahraga Asian Games 2018 yang akan dimulai pada tanggal 18 Agustus 2018, dimana Indonesia mendapatkan kehormatan sebagai tuan rumah, bulan ini pun merupakan bulan peringatan hari ulang tahun kemerdekaan Negara Indonesia pada tanggal 17 Agustus 2018.
Sudah menjadi kewajiban bagi setiap instansi pemerintah untuk melaksanakan upacara dalam rangka memperingati hari ulang tahun kemerdekaan Negara Indonesia. PPK Kemayoran sebagai satuan kerja Kementerian Sekretariat Negara RI turut melaksanakan upacara peringatan HUT kemerdekaan RI ke-73.
Kegiatan upacara yang dimulai pada pukul 07.30 WIB berjalan dengan khidmat dan lancar. Bertempat di lapangan bendera kantor PPK Kemayoran, seluruh pejabat serta staff PPK Kemayoran, staff Golf Bandar Kemayoran, staff Pasar Mobil Kemayoran, tim Swakelola, Brimob, serta satpam PPK Kemayoran tertib mengikuti jalannya upacara.
Bertindak sebagai inspektur upacara, Plt. Direktur Utama PPK Kemayoran Medi Kristianto, memimpin jalannya upacara. Beliau menyinggung tentang tema “Kerja Kita Prestasi Bangsa” yang disampaikan dalam sambutan kepada seluruh peserta upacara.
“Kerja kita ini harus bisa membesarkan PPK Kemayoran dimana kita diberi amanah Allah SWT, harus selalu berpengaruh positif dimanapun kita berada (Urip Iku Urup). Jangan kita tercerai berai karena egoisme pribadi / kelompok. Harus saling menghormati dan menghargai orang lain, bukan membebani orang lain. Membiasakan senang membantu dan menolong orang lain dan tidak sebaliknya,” ujar Medi.
Rangkaian kegiatan upacara peringatan hari ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia ditutup dengan pembacaan doa dan diikuti dengan pembubaran barisan peserta upacara oleh masing-masing pemimpin pasukan.