Kawasan Kota Baru Bandar Kemayoran kembali menjadi tuan rumah pagelaran musik jazz paling akbar di Indonesia. Java Jazz Festival tahun ini digelar tiga hari berturut turut pada hari jumat (2/3/2018) hingga minggu (4/3/2018) mendatang. JIExpo Kemayoran yang merupakan mitra dari PPK Kemayoran masih dipercaya untuk menjadi lokasi terselenggaranya event musik Jazz paling akbar di Indonesia ini
Java Jazz yang di gelar untuk ke 14 kali nya ini mendapatkan sambutan masyarakat yang luar biasa. Ribuan orang sudah memadati JIExpo Kemayoran sejak pukul 17.00 WIB. Untuk memeriahkan Java Jazz tahun ini, akan ada 11 panggung berbeda di JIExpo Kemayoran dengan tema yang beragam. Masing - masing panggung akan menyuguhkan lebih dari 90 pertunjukan musik Jazz selama tiga hari berturut turut.
Java Jazz Festival bukan hanya menghadirkan musisi Jazz dari Indonesia saja tetapi juga menghadirkan musisi tersohor dari mancanegara. Tercatat ada 41 musisi jazz mancanegara yang akan memuaskan telinga penikmat musik Jazz pada Java Jazz Fetival tahun 2018 kali ini. Hal ini menjadikan Java Jazz menjadi kiblat musik Jazz mancanegara.
Penyanyi senior asal Amerika Serikat, Vanesa Williams mendapatkan sambutan yang luar biasa dari ribuan penonton. Penyanyi berusia 54 tahun tersebut mengajak penonton untuk bernostalgia dengan komposisi Jazz di era tahun 90-an. ‘Love Is’ merupakan lagu yang paling ditunggu oleh penonton. Lagu yang dirilis tahun 1993 bersama Brian McKnight ini mendapatkan sambutan luar biasa dari penonton. Di sela – sela penampilannya Vanessa Williams juga menceritakan bahwa salah satu pemain band pengiringnya saat itu adalah orang keturanan Indonesia yang berasal dari Bandung.
Penyanyi Era 60-an asal Amerika Serikat, Dione Warwick juga ikut memeriahkan Java Jazz Festival. Penyanyi Jazz berusia 77 tahun ini mengaku sangat antusias ketika mendapatkan tawaran bernyanyi di Java Jazz Festival kali ini. “Umur tidak menjadi masalah bagi saya, yang paling penting bagaimana saya bisa tetap menghibur dunia dengan suara saya”, Tutur Dione Warwick di sela - sela penampilannya. Penyanyi jazz senior tersebut tampil sangat prima dengan komposisi Samba Jazz andalan nya.