Gelaran music Jazz internasional Java Jazz 2018 di JI Expo Kemayoran memasuki hari kedua, Sabtu (03/03). Pengunjung mulai berdatangan sebelum pukul 17.00 untuk melihat langsung penampilan dari penyanyi favoritnya. Pengunjung yang datang terlihat antusias memasuki hall-hall pertunjukan berbagai penyanyi lokal dan internasional yang disuguhkan pada hari kedua Java Jazz 2018 ini.
Berbeda dengan hari Jumat (02/03), jumlah pengunjung yang datang pada hari kedua ini jauh lebih banyak. Hal ini mulai terlihat dari antrian pengunjung yang cukup panjang untuk memasuki area JI Expo Kemayoran dibandingkan dengan hari pertama. Penampilan Special Show Daniel Caesar menjadi magnet tersendiri pada hari kedua acara Java Jazz tahun ini.
Pihak penyelenggara membuatkan tiket khusus untuk penonton penampilan dari Daniel Caesar yang berbeda dengan tiket masuk Daily Pass acara Java Jazz 2018. Namun, hal tersebut tidak mengurangi antusiasme pengunjung. Penggemar Daniel Caesar di Asia cukup banyak sehingga tiket tersebut terjual habis beberapa hari sebelum acara Java Jazz dimulai
Daniel Caesar menjadi penampil pertama pada Special Show di acara Java Jazz 2018 JI Expo Kemayoran, Sabtu (03/03). Indonesia merupakan Negara pertama yang dikunjungi Daniel pada tur dunianya tahun ini. Pemilik album “Freudian” yang mendapatkan nominasi Best R&B Album pada Grammy Awards tersebut membuktikan ketenarannya di Asia. Terbukti dari antrian pengunjung yang sangat panjang memadati area di depan Hall D JI Expo menantikan untuk memasuki hall dan menonton pertunjukan Special Show hari itu. Dijadwalkan untuk tampil pada pukul 21.00 WIB, namun penonton sudah berbaris mengantri untuk masuk 1-2 jam sebelumnya.
Membuka penampilan dengan single tahun 2016 “Japanese Denim”, Daniel berhasil menghipnotis seluruh pengunjung dengan alunan lagu yang menenangkan dan disambut oleh tepukan penonton. Disambung dengan lagu hits andalannya “Best Part”, Daniel mengajak penonton untuk bernyanyi bersama diiringi dengan gitarnya.
Tidak berhenti sampai disitu, antusiasme pengunjung berlanjut dengan adanya penampilan dari JP Cooper, Maysa Leak and The Brian Simpson Band, Bernhoft and the Fashion Bruises, The Music of Chandra Darusman, dan lainnya. Acara Java Jazz hari kedua ditutup dengan penampilan dari Avery Sunshine serta pertunjukan panggung Java Jive x Fariz RM.