Masjid Akbar Kemayoran yang merupakan masjid dibawah pengelolaan Pusat Pengelolaan Komplek Kemayoran (PPKK) kembali menggelar acara santunan anak yatim sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama, Minggu (10/02). Acara ini dilaksanakan bersama Dewan Masjid Indonesia (DMI) dan dihadiri oleh Staf Ahli Aset PPK Kemayoran Bapak Suroto, Camat Kecamatan Kemayoran Dicky Suherman, perwakilan DPRD, donator, para pengurus masjid hingga berbagai elemen masyarakat.
Berlangsung dengan penuh khidmat, santunan anak yatim kali ini diserahkan kepada 1084 anak yatim yang berasal dari berbagai kelurahan di wilayah Kecamatan Kemayoran. Diselenggarakan di ruang utama Masjid Akbar Kemayoran, ribuan anak yatim menerima santunan berupa bantuan dana, beasiswa pendidikan dan paket kebutuhan pokok.
Kegiatan ini merupakan bagian dari program sosial Masjid Akbar dan DMI yang secara rutin diadakan untuk membantu mereka yang membutuhkan. Ketua Masjid Akbar Bapak Masrukh dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan santunan ini merupakan wujud nyata dari semangat berbagi dan kebersamaan yang harus terus dijaga. “Kami berharap melalui kegiatan ini, anak-anak yatim dapat merasakan kebahagiaan, tumbuh menjadi anak yang soleh serta semakin termotivasi untuk terus belajar serta mencapai cita-citanya,” ujarnya.
Acara ini juga dimeriahkan dengan pembacaan doa bersama dan ceramah keagamaan, yang disampaikan oleh ustaz Yogi Triandi. Dalam tausiyahnya, beliau mengingatkan pentingnya berbagi rezeki kepada mereka yang membutuhkan serta keutamaan menyantuni anak yatim dalam ajaran Islam.
Pengurus Masjid Akbar Kemayoran berharap kegiatan ini dapat terus berlanjut dan semakin banyak pihak yang turut berkontribusi dalam program sosial serupa. Mereka juga mengajak masyarakat untuk bersama-sama mendukung kegiatan amal guna memperkuat tali silaturahmi dan kepedulian sosial di lingkungan sekitar.
Dengan adanya kegiatan santunan anak yatim ini, Masjid Akbar Kemayoran dan PPK Kemayoran selaku pengelola masjid semakin menunjukkan perannya untuk terus berfokus dan juga aktif dalam kegiatan sosial yang memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.